Harga dan Spesifikasi

Harga dan Spesifikasi HP Android Murah Terbaru 2016.

Wednesday, March 25, 2015

Harga Acer Liquid Z205 700 Ribu Dengan Spesifikasi Handal

Info Smartphones Terbaru kembali menghadirkan spesifikasi dari smartphones Android murah dengan spek yang mumpuni sebagai bahan referensi pilihan bagi yang ingin memiliki gadget baru dengan budget yang minim di bawah 1 juta rupiah. yakni Acer Liquid Series Z205 yang dijual dengan harga 700 ribuan saja. penasaran ?

Harga Acer Liquid Z205 700 Ribu Dengan Spesifikasi Handal

Kelebihan dari produk Acer Z205 ini adalah pada kualitas sound yang di benamkan pada produk smartphones murah ini, yakni teknologi DTS sound serta speaker stereo dolby yang menghadap kedepan menjanjikan kualitas suara suara yang mampu memanjakan telinga penggunanya. so, bisa dibilang ini adalah smartphones android murah yang mengedepankan sisi entertainment.

Spesifikasi dan harga Acer Liquid Z205 Terbaru ini nampaknya masih terbilang standart, namun hal ini sudah sewajarnya mengingat harga yang dibanderol sudah sangat murah. diotaki oleh prosesor Arm Cortex A-7 dual core sebesar 1Ghz dari mediatek MT6572M dan Ram sebesar 1GB, memperlihatkan bahwa smartphones Acer Liquid Z205 ini memang diperuntukan bagi kalangan menengah kebawah.

Dari sisi kamera Acer Liquid Z205 ini hanya memiliki satu kamera saja yakni kamera utama yang terletak di belakang bodi. ukuranya hanya 2MP saja tanpa led flash maupun fitur autofokus. apabila anda ingin berfoto selfie maka kita harus mengurungkan niat tersebut karena Acer Liquid Z205 ini tidak menyediakan kamera dibagian depan. sayang sekali khan ?

Ukuran memori internal pada Z205 lumayan yakni 4GB serta bisa di lebarkan lagi hingga kapasitas 32GB dengan slot micro SD ysng tersedia.

Operating sytem pada Liquid Z205 ini sudah mengadopsi Android 4.42 kitkat. namun sayangnya pada bagian layar Z205 hanya memilki resolusi berukuran 480 x 800 pixels dengan jenis layar FWVGA meskipun mampu menghasilkan kerapatan warna hingga 16 juta ppi.

Sumber tenaga bagi smartphones Acer terbaru ini nampaknya kuranglah sesuai dengan hashtag yang diusung yakni sebagi ponsel entertainment karena pihak Acer hanya menanamkan batere li-ion sebesar 1300mah saja.

Terakhir adalah masalah harga. Acer Liquid Z205 ternyata dihargai tak lebih dari 800 ribu rupiah. hal ini sudah sewajarnya apabila spesifikasinya terbilang minim karena untuk mendapatkan spesifikasi yang lebih baik setidaknya kita harus merogoh saku sekitar 1 jutaan. namun Acer menjual produk Liquid Z205 ini hanya sebesar Rp 759 ribu saja.

Apabila dilhat dari segi harga dan spesifikasi Spekharga.info lebih memilih untuk membeli Android One dengan spesifikasi yang lebih baik dari milik si Acer ini. tinggal nambah sekitar 200 ribuan saja, kita sudah bisa memperoleh smartphones murah yang telah distandartisasi oleh Google secara langsung dan jaminan update android terbaru setiap tahunnya. so, tinggal pilih saja sesuai selera dan kebutuhan saja.


Back To Top